Skip to main content
Kodam XII/Tanjungpura

Lomba Joged Komando Peringati HUT ke-65 Kodam XII/Tpr

Dibaca: 52 Oleh 05 Jul 2023Tidak ada komentar
Lomba Joged Komando Peringati HUT ke-65 Kodam XII/Tpr
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-65, Kodam XII/Tanjungpura menggelar lomba Joged Komando. Lomba dilaksanakan di Aula Sudirman, Makodam XII/Tpr, Kubu Raya, Selasa (4/7/2023).

Lomba Joged Komando dibuka oleh Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., diwakili Katopdam XII/Tpr Kolonel Ctp Budi Prasetyo, S.E. Lomba diikuti oleh Prajurit dan Persit dari satuan jajaran Kodam XII/Tpr.

Katopdam XII/Tpr Kolonel Ctp Budi Prasetyo selaku Koordinator lomba menjelaskan, lomba Joget Komando ini diadakan dalam rangka memeriahkan peringatan HUT Kodam XII/Tpr yang ke-65 tahun 2023.

“Adapun tujuannya adalah untuk meningkatkan kreativitas satuan dalam bidang seni dan olahraga. Selain itu juga, untuk membina kekompakan, kebersamaan serta Esprit De Corps yang tinggi di antara satuan jajaran Kodam XII/Tpr,” jelasnya.

Ia menyampaikan, lomba ini diselenggarakan dengan 2 metode yaitu secara Offline sebanyak 28 Tim Pria dan 12 Tim Persit, serta secara online/video sebanyak 10 Tim Pria dan 10 Tim Persit.

Baca juga:  50 Orang Prajurit Kodam XII/Tpr Ikuti Rakernispers 2014

“Dan sebagai informasi bagi seluruh peserta, bahwa pemenang perlombaan hari ini (pemenang 1, 2 dan 3) akan ditampilkan pada lomba Joget Komando kategori Persit yang akan diselenggarakan pada tanggal 11 Juli 2023 minggu depan,” tutupnya. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel