Skip to main content
Kodam VI/Mulawarman

Mantapkan Kualitas Mental Prajurit Dan PNS TNI

Dibaca: 238 Oleh 20 Sep 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Balikpapan (17/09). Sebanyak 500 personel Prajurit TNI dan PNS TNI se-Garnisun Balikpapan mengikuti kegiatan Safari Bintal TNI yang dibuka secara resmi oleh Irdam VI/Mlw Kolonel Inf Restu Widiyantoro, M.DA. bertempat di Aula Makodam VI/Mlw Balikpapan Rabu, 17 September 2014.

Kegiatan tersebut berlangsung sehari dengan nara sumber Sekretaris Pusbintal TNI Kolonel Inf Fatwa selaku ketua Tim dan anggota Letkol Caj Nurhadiman dari Pusbintal TNI.

Dalam sambutan tertulis Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Benny Indra Pujihastono, S.IP yang dibacakan oleh Irdam VI/Mlw mengemukakan bahwa pembinaan mental merupakan upaya untuk membentuk, menumbuhkan dan meningkatkan serta memantapkan mental prajurit dan PNS beserta keluarganya melalui pembinaan mental rohani, mental ideologi dan mental kejuangan. Selain itu Pembinaan mental merupakan bagian integral dari pembinaan personel. Adapun tujuan dari diselenggarakannya pembinaan mental ini agar prajurit dan PNS memiliki mental yang tangguh dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas pokok satuan.

Di akhir sambutannya Pangdam berharap kepada seluruh peserta agar memanfaatkan kesempatan yang baik ini untuk mendengarkan ceramah secara seksama. Catat hal-hal yang penting, untuk di Implementasikan dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam pelaksanaan tugas di satuan. (Penerangan Kodam VI/Mlw)

Baca juga:  BUDIDAYA LELE PERLU DITINGKATKAN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel