
Dandim 1704/Sorong Letnan Kolonel Inf Robby Suryadi S.Sos melaksanakan kunjungan kerja ke Koramil 1704-13/Sorong Barat, yang salah satu agendanya meninjau budi daya lele. Rabu, 10/12.
Dandim 1704/Sorong dalam kunjungan kerjanya menyampaikan bahwa dalam mendukung program pemerintah, Kodim 1704/Sorong selalu berupaya membantu masyarakat dalam meningkatkan ketahanan pangan melalui berbagai program kegiatan. Dengan upaya kegiatan yang positif ini, diharapkan dapat ditumbuh kembangkan oleh semua Koramil dijajaran Kodim 1704/Sorong.
Dalam kesempatan tersebut Danramil 1704-13/Sorong Barat Kapten Inf Irwan Suwarna menjelaskan bahwa budidaya ikan lele yang dibuat dengan menggunakan media terpal dan kontruksi kayu yang berjumlah 8 kolam dengan masing-masing kolam memuat 1000 ekor lele, kurang lebih 3 sampai dengan 4 bulan sudah dapat di panen. Hasil panen sebagian dikonsumsi personel Koramil dan sebagian dapat dijual untuk membantu kebutuhan operasional Koramil. Program kegiatan Ketahanan Pangan ini, akan terus di kembangkan oleh Koramil 1704-13/Sorong barat dalam membantu pemerintah serta masyarakat dalam meningkatkan ketahanan Pangan di wilayah Sorong Barat Khususunya.
Perlu diketahui luas tanah yang dimiliki oleh Koramil 1704-13 /Sorong Barat kurang lebih 2 ha diantaranya 1 hektar lahan tidur dan 1 hektar lagi bangunan kantor dan perumahan prajurit. Dengan luas lahan yang ada dikelola supaya bermanfaat bagi prajurit khususnya personel Koramil Sorong Barat dan dijadikan sebagai lahan yang bermanfaat bagi anggota oleh satuan Koramil 1704-13/Sorong Barat. Selain itu juga, kegiatan ini adalah dalam rangka membantu meningkatkan program Ketahanan Pangan yang digalahkan oleh pemerintah dan menjadi kegiatan non program Kodim 1704/Sorong. Prd/Cen)