JAKARTA, tniad.mil.id – Gubernur Akademi Militer (Akmil) Mayjen TNI Dudung Abdurachman meminta 34 Taruna yang melaksanakan On The Job Training (OJT) di Mako Para Raider 503/MK dapat menimba pengalaman dan pengetahuan seluas-luasnya.
Hal tersebut disampaikan Kepala Penerangan (Kapen) Humas Akmil, Letkol Inf Zulnalendra Utama, dalam rilis tertulisnya, di Magelang, Jawa Tengah, Rabu (24/4/2019).
Diungkapkan Kapen Humas Akmil, dalam kunjungannya ke Yonif 503/MK pada Selasa (23/4/2019), Gubernur Akmil ingin memastikan OJT dapat berjalan sesuai dengan lancar, dan sesuai dengan prosedur yang sudah diberlakukan.
“Ke 34 Taruna ini, nantinya akan menjadi seorang pemimpin, seorang Komandan dan sebagai seorang Bapak, sehingga harus bisa mengimplementasikan pengalamannya ketika mengikuti OJT,” ujarnya.
Di sela-sela kunjungannya, mantan Waaster Kasad ini menghimbau para Taruna untuk tidak ragu-ragu bertanya kepada Bintara yang berada di Satuan tersebut.
“Walau mereka (Bintara), sudah banyak pengalaman, jangan malu apalagi sungkan untuk bertanya. Menimba ilmu itu tidak ada salahnya, jangan lihat pangkatnya, tapi lihat pengalamannya,” tegasnya.
Di Yonif Para Raider 503/MK ini tambah Zulnalendra Utama, ke-34 Taruna yang mengikuti OJT ini juga akan mengikuti latihan Teknis Penyelenggaraan Latihan (Nikgarlat) dengan materi pengetahuan operasi Lintas Udara (Linud).
“Dalam latihan itu, para Taruna dibagi menjadi dua kelompok, Satu kelompok, bertugas sebagai penyelenggara. Sedangkan untuk kelompok lainnya, bergabung dengan organik Yonif Para Raider 503/Mayangkara,”urainya.
Pada kesempatan ini jelasnya, para Taruna akan mempraktekkan simulasi mendarat di sasaran ataupun garis pertahanan musuh, hingga menuju ke titik kumpul Kompi.
“Setelah 80% berkumpul di titik itu, latihan dilanjutkan dengan laporan dari Danki kepada Danyon untuk merebut sasaran sesuai sasaran Kompi masing-masing,” tandasnya.
Ditambahkannya, apa yang diperoleh selama OJT ini juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan yang diterapkan dalam menempuh pendidikan di Lembah Tidar Magelang.
”Diharapkan para peserta OJT ini, mampu mewujudkan sosok Perwira dengan karya dan prestasi yang terbaik,”pungkasnya. (Dispenad)