Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Panen Raya Padi Gogo, Bukti Keberhasilan Program Ketahanan Pangan

Dibaca: 96 Oleh 16 Jul 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Boven Digoel. Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) 405/Surya Kusuma melaksanakan panen raya padi gogo bersama Kelompok Tani Anren dan masyarakat di Kampung Imko, Distrik Mindiptana, Kabupaten Boven Digoel,Provinsi Papua, Sabtu (15/7/17).

Padi gogo yang ditanam di lahan satu hektar ini, sebelumnya merupakan lahan kosong yang tidak dimanfaatkan. Atas kerja sama anggota Pos Imko Satgas Yonif 405/SK dengan Kelompok Tani Anren dan masyarakat dalam membuka lahan, menanam padi gogo dan merawatnya. Kini masyarakat dapat menikmati hasil padi sebagai sumber makanan pokok bagi warga.

Kegiatan panen raya ini disambut gembira oleh para petani dan masyarakat setempat, pasalnya hasil panen padi gogo ini cukup memuaskan.

Ketua Klompok Tani Anren, Daniel mengakui bahwa dengan adanya bantuan pikiran dan tenaga dari anggota Satgas Yonif 405/SK dalam perawatan pasca tanam, hasil panen padi gogo menjadi semakin meningkat.

Dansatgas Yonif 405/SK, Letkol Inf Diantoro, S.IP., mengungkapkan bahwa Satgas Yonif 405/SK akan terus memberikan kontribusi terbaik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat daerah perbatasan RI – PNG.

Baca juga:  TRADISI PELEPASAN PRAJURIT KESATRIA PELINDUNG RAKYAT KODAM XVII/CENDERAWASIH

“Panen padi Gogo yang telah dilakukan bersama masyarakat ini sebagai bukti bahwa program swasembada dan ketahanan pangan juga telah berhasil dilakukan di wilayah perbatasan,” ujar Danyon.

Dengan adanya panen raya padi gogo di Kampung Imko tersebut, diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat wilayah Kabupaten Boven Digoel dalam memanfaatkan lahan kosong menjadi sumber ketahanan pangan masyarakat.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel