Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Pangdam I/BB: Berbagi di Bulan Ramadhan Untuk Tingkatkan Ukhuwah Islamiyah dan Ukhuwah Insaniyah

Dibaca: 10 Oleh 28 Apr 2022Tidak ada komentar
Pangdam I/BB: Berbagi di Bulan Ramadhan Untuk Tingkatkan Ukhuwah Islamiyah dan Ukhuwah Insaniyah
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Pangdam I/BB, Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, menggelar kegiatan berbagi kepada kaum dhuafa dan warga yang kurang mampu yang digelar di Makorem 023/KS, Jl Datuk Hitam No.1 Sibolga, Kamis (28/4/2022).

“Berbagi dengan kaum dhuafa di bulan Ramadan ini bisa meningkatkan Ukhuwah Islamiyah dan Ukhuwah Insaniyah mengingat kondisi kesulitan masyarakat saat ini yang diakibatkan pandemi Covid-19,” jelas Pangdam I/BB.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat di sekitar.

“Mohon jangan dilihat dari nilainya tetapi hubungan silaturahmi dan rasa syukur kepada Allah SWT, ” harap Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin.

Kegiatan berlangsung dengan protokol kesehatan yang ketat dan dihadiri, Kapok Sahli Pangdam I/BB, Danrem 023/KS, Asintel, Asops Kasdam I/BB, dan sejumlah PJU Korem 023/KS lainnya. (Dispenad)

Baca juga:  Penanaman Mangrove Nasional, Kodim 0201/Medan Tanam 24000 Bibit Mangrove

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel