Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Pangdam I/BB Beri Semangat Vaksinator Pada Serbuan Vaksinasi Covid-19

Dibaca: 38 Oleh 05 Jul 2021Tidak ada komentar
Pangdam I/BB Beri Semangat Vaksinator Pada Serbuan Vaksinasi Covid-19
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayjen TNI Hassanudin, S.I.P., M.M., beserta PJU Kodam I/BB meninjau Serbuan Vaksinasi TNI dengan menghibur dan menyapa warga masyarakat di Lapangan Benteng Jalan Pengadilan Medan, Minggu (4/7/2021).

Pangdam I/BB Beri Semangat Vaksinator Pada Serbuan Vaksinasi Covid-19

“Bagi warga masyarakat yang belum divaksin dan ingin mendapatkan Vaksinasi Covid-19, silakan ajak keluarga untuk datang dan mengunjungi fasilitas TNI dan Polri yang ada di wilayah Kodam I/BB,” jelas Pangdam.

Dalam keterangan tertulis Penerangan Kodam I/BB, Senin (5/7/2021), Pangdam juga berkesempatan memberikan semangat kepada para Nakes (TenagaKesehatan), TNI, Polri dan Vaksinator dari Dinkes Prov/ Kota Medan di sela peninjauan tersebut.

Pangdam I/BB Beri Semangat Vaksinator Pada Serbuan Vaksinasi Covid-19

Pangdam juga mengingatkan agar selalu menaati Protokol Kesehatan 5M, yakni memakai masker, menjadi jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi interaksi di luar rumah. Kegiatan ini dilaksanakan dengan prosedur kesehatan yang ketat.

Turut hadir dalam acara tersebut antara lain, Asintel Kasdam I/BB, Asops Kasdam I/BB, Aspers Kasdam I/BB, Aster Kasdam I/BB, Dandim 0201/BS, Kakesdam I/BB, Karumkit TK II Putri Hijau Medan, Kapendam I/BB dan Kahubdam I/BB. (Dispenad)

Baca juga:  Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Satgas Yonif 642/Kps Bagikan Al-Quran

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel