Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Pangdam I/BB Bersama Kapoldasu Ingatkan Masyarakat Tidak Kendor Prokes dan Segera Vaksinasi

Dibaca: 4 Oleh 29 Des 2021Tidak ada komentar
Pangdam I/BB Bersama Kapoldasu Ingatkan Masyarakat Tidak Kendor Prokes dan Segera Vaksinasi
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil id- Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin, S.I.P., M.M., bersama Kapoldasu Irjen Pol Drs R.Z.Panca Putra Simanjuntak, M.Si meninjau kegiatan serbuan vaksinasi kepada masyarakat terutama untuk anak usia 6-11 tahun di Lapangan Ambarita Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir, Rabu (29/12/2021)

Dalam keterangan tertulis Penerangan Kodam I/BB, pada kunjungannya tersebut, Pangdam menyampaikan bahwa vaksinasi ini sangat penting bagi masyarakat, dimana vaksin dapat meminimalisasi penyebaran Covid-19, tentunya vaksin ini diwajibkan bagi siapapun.

Pangdam I/BB Bersama Kapoldasu Ingatkan Masyarakat Tidak Kendor Prokes dan Segera Vaksinasi

Dalam mempercepat cakupan vaksinasi Covid-19, TNI -Polri dan Pemda terus gencar melaksanakan serbuan vaksinasi kepada warga masyarakat terutama untuk anak usia 6-11.

“Oleh karena itu, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 harus diberikan kepada siapapun yang sudah memenuhi persyaratan dan layak untuk divaksin,” ucap Pangdam.

Pangdam I/BB Bersama Kapoldasu Ingatkan Masyarakat Tidak Kendor Prokes dan Segera Vaksinasi

Masyarakat harus paham bahwa vaksin ini selain untuk meminimalisasi penularan wabah Covid -19, vaksin ini tentunya aman, jadi warga masyarakat tidak perlu khawatir selanjutnya Pangdam memberikan bingkisan kepada para pelajar yang mengikuti vaksinasi.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Asops Kasdam I/BB, Dansat Brimob Poda Sumut, Dandim 0210/TU, Kapolres Kab.Samosir, Kajari Kabupaten Samosir (Dispenad)

Baca juga:  Pangdam I/Bb Dan Menhan Kunjungi Pulau Terluar

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel