
Banda Aceh, Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayjen TNI Agus Kriswanto membagikan foto Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jendral TNI Gatot Nurmantyo kepada siswa-siswi peserta lomba Mathematic Military Games pada saat acara pembukaan Bhaksos Dan Launching Mathematic Military Games (MMG) di lapangan Tenis Indor Jasdam IM Neusu Jaya. Sabtu (06/12).
Bhakti Sosial dan Launching Mathematic Military Games merupakan rangkaian dari kegiatan dalam rangka memperingati hari Juang Kartika Ke-69 serta HUT Ke-58 Kodam Iskandar Muda tahun 2014. Melalui kegiatan bhakti sosial kita ingin berbagi rasa dan kasih dengan masyarakat yang membutuhkan pertolongan dengan memberikan pengobatan secara gratis. Sedangkan melalui launching mathematic military games kodam iskandar muda sebagai bagian dari komponen masyarakat Aceh berupaya untuk berpartisipasi dalam meningkatkan mutu pendidikan generasi muda aceh.
Kegiatan Bakti Sosial yang digelar di Kesdam Iskandar Muda bekerja sama dengan Budha TSHU CHI merupakan bentuk Bhakti TNI untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, sekaligus sebagai upaya untuk memperkokoh kemanunggalan TNI-rakyat, Bhakti sosial yang meliputi pengobatan umum, operasi bibir sumbing, katarak, hernia dan bedah minor. Saya berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat lebih meningkatkan kebersamaan dan hubungan yang lebih baik lagi antara keluarga besar Kodam Iskandar Muda dengan seluruh komponen masyarakat di wilayah Propinsi Aceh, “Tegas Pangdam IM”.
Lebih lanjut Pangdam Iskandar Muda mengatakan Launching Mathematic Military Games guna mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa khususnya para siswa di wilayah Propinsi Aceh, maka Kodam Iskandar Muda ikut serta ber-partisipasi memberikan pengenalan Mathematics Military Game yang merupakan metode belajar matematika yang menarik dengan mengenalkan dunia militer secara dini kepada anak-anak.
Permainan Mathematics Military dibuat agar anak-anak lebih meningkatkan kebersamaan dengan mengenal kepangkatan dan istilah dalam dunia militer, sekaligus mengembangkan kecerdasannya melalui matematika. Dalam permainan Mathematics Military ini juga para siswa dikenalkan bilangan prima, kuadrat dan beberapa bentuk dasar dalam geometri yang dikaitkan kepangkatan dalam TNI.
Mayjen TNI Agus Kriswanto berharap dengan adanya kegiatan Bhakti Sosial dan Mathematic Military Games dapat lebih meningkatkan kebersamaan dan hubungan yang lebih baik lagi antara keluarga besar Kodam Iskandar Muda dengan seluruh komponen masyarakat di wilayah Propinsi Aceh, begitu juga dengan adanya kegiatan Mathematic Military Games ini dapat memberi gambaran sisi lain dunia militer yang keras dan menakutkan ke sisi militer yang humanis dan dekat dengan rakyat, sehingga para guru atau para prajurit di satkowil diharapkan ke depan dapat mengembangkan atau mengajarkan ke sekolah-sekolah dasar dalam rangka membantu mencerdaskan anak bangsa, serta menanamkan kecintaannya kepada dunia militer.