
JAKARTA, tniad.mil.id – Selama bulan Ramadhan, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa mengadakan Tarawih Keliling (Tarling) di Satuan Jajarannya. Kali ini, kegiatan Tarling Pangdam digelar di Masjid Pomdam XVI/Pattimura, Kota Ambon, Maluku, Jumat malam (31/3/2023). Sementara malam sebelumnya Pangdam melaksanakan sholat tarawih bersama prajurit di masjid Denkav 5/BLC.
Kapendam XVI/Pattimura Kolonel Arh Adi Prayogo mengatakan, tujuan Tarling ini adalah untuk menjalin silaturahmi antara pimpinan dengan anggota, serta meningkatkan iman dan amalan ibadah di bulan Ramadhan.
“Tarling menjadi agenda penting Pangdam XVI/Pattimura selama bulan Ramadhan. Ini merupakan wadah yang bertujuan memperkuat silaturahmi di bulan suci Ramadhan, bertukar pikiran, dan memupuk kedekatan, serta kebersamaan antara pimpinan dengan anggota,” terangnya.
Pangdam sendiri mengucapkan terima kasih kepada para Dansat dan jajarannya yang telah menggelar berbagai kegiatan ibadah di satuannya, termasuk kegiatan ibadah sholat tarawih selama bulan Ramadhan.
“Semoga kegiatan ini diberikan keberkahan dan diridhoi oleh Allah SWT. Mari kita manfaatkan bulan Ramadhan yang penuh berkah ini dengan amalan ibadah dan amal kebajikan,” ajak Pangdam. (Dispenad)
- Pangdam Pattimura Jalin Silaturahmi Dengan Tarawih Bersama Prajurit
- Pangdam Pattimura Jalin Silaturahmi Dengan Tarawih Bersama Prajurit