Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Hadi Prasojo meresmikan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 95 bertempat di lapangan sepak bola Kebon Kalapa. Kecamatan Cisolok. Kabupaten Sukabumi, Kamis, tanggal 8 Oktober 2015. Saat meresmikan TMMD ke 95, Pangdam Siliwangi menggarisbawahi pentingnya jalan desa dengan kondisi prima sebagai sarana untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dalam peresmian itu tampak hadir antara lain Danrem 061/ Suryakencana Kolonel Inf. Fulad, Dandim 0622 Kabupaten Sukabumi Letkol Inf. Ari Sudarsono, dan Pjs. Bupai Sukabumi Achadiat Supratman. Selesai upacara pembukaan TMMD ke 95, Panglima didampingi para pejabat daerah melakukan kunjungan lapangan ke lokasi kegiatan di Desa Gunung tanjung, Kecamatan Cisolok.
Salah saru kegiatan yang terpenting dalam TMMD adalah pembangunan jalan desa karena keberadaannya dapat memberikan kontribusi terhadap upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, kata Mayjen Hadi Prasojo dalam sambutan selaku pemimpin upacara peresmian TMMD ke 95.
Jalan desa yang bagus dapat menunjang kelancaran transportasi orang maupun barang. Dengan dukungan jalan desa yang layak pakai, kata dia, masyarakat dapat dengan mudah pergi ke tempat kerja, sekolah, atau mengirimkan hasil pertanian ke luar desa.
TNI terpanggil untuk memperbaiki infrastruktur di perdesaan, termasuk jalan, ujar panglima (Sumber: HU Pelita)