
Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Ida Bagus Putu Dunia dan Ketua Umum (Ketum) PIA Ardhya Garini Ny. Dewi Ida Bagus Putu Dunia melaksanakan kunjungan kerja (Kuker) di Lanud Supadio, Senin (17/3).Kedatangan orang nomor satu di TNI Angkatan Udara menggunakan pesawat Boeing dengan tail number A-7306 yang berhome base di Skadron Udara 17 Lanud Halim Perdana Kusuma.
Kuker ini untuk kali kedua setelah sebelumnya bulan April tahun lalu Kasau juga melaksanakan kunjungan kerja di Lanud Supadio. Untuk kuker kali ini Kasau didampingi Asops Kasau, Asren Kasau,Pangkoopsau I, Pangkohanudnas, Dankorpaskhas, Kadispenau, Kadisminpersau, Kadiskumau, Kadiskomlekau, Korsmin Kasau, Kasubdis Pespur dan Paban V dan ibu-ibu pengurus PIA AG pusat.
Setibanya di Bumi Khatulistiwa Kasau disambut Komandan Lanud Supadio Kolonel Pnb Ir. Novyan Samyoga beserta Ibu, Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Ibrahim Saleh, Kapolda Kalbar Brigjen TNI Arie Sulistyo, Pjs. Danlanal Pontianak, Kajati Kalbar Ibu Resi Anna Napitupulu , Bupati Kubu Raya Rusman Ali dan para pejabat Militer/Sipil. Setelah itu Kasau dan rombongan disambut tarian dayak dan melayu.
Adapun kegiatan kuker Kasau diawali paparan komando Danlanud Supadio, paparan komando Danlanud Singkawang II, pengarahan Kasau, penyerahan cinderamata, kunjungan ke Skadron Udara 1, penanaman pohon, foto bersama, konfrensi pers dan kunjungan ke kantor dan hanggar Skadron UAV.