
Ucapan terima kasih dan penghargaan atas capaian kinerja selama kurun waktu tahun 2014, dan Panglima TNI berharap di tahun 2015 lebih semangat dan lebih ditingkatkan lagi , yang pasti kita berharap hari ini harus lebih dari hari kemarin. Hal ini disampaikan oleh Panglima TNI DR. Moeldoko di awal amanatnya secara tertulis pada Upacara Bendera Bulanan tanggal 19 Januari 2015 yang dibacakan oleh Kepala Staf Korem 043/Gatam, Letnan Kolonel Inf Safrudin selaku IRUP mewakili Komandan Korem 043/Gatam dihadapan seluruh prajurit dan PNS Jajaran Korem 043/Gatam, pada hari Senin, tanggal 19 Januari 2015 bertempat di Lapangan Saburai Bandar Lampung.
Disampaikan pula, oleh Panglima TNI bahwa kita bekerja bukan saja mencari dan mencapai sukses, tetapi lebih dari itu kita bekerja untuk menambah nilai sikap dan perilaku prestasif yang bedimensi ibadah. Oleh karena itu, lakukan peran dan laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, karena sekecil apapun peran dan tugas para prajurit dan PNS TNI, akan memberikan nilai prestasif dan sangat menentukan keberhasilan pelaksanaan tugas TNI secara makro, karena para prajurit dan PNS TNI bekerja dalam satu sistem TNI, pungkas Panglima TNI lagi dalam amanatnya.
Kita harus menjaga dan membina budaya bersemangat dan ikhlas, karena dengan bersemangat dan ikhlas berarti kita bersyukur atas anugerah Tuhan, dan dapat menginspirasi orang lain untuk juga bersemangat dalam bekerja. Orang yang bersemangat dan ikhlas akan memiliki disiplin diri yang kuat dan tidak mudah puas dengan hasil di bawah kemampuan terbaiknya.
Sebagai ciri khusus prajurit TNI, permildas tidak boleh luntur oleh gerusan pengaruh lingkungan dan budaya global yang cenderung mendorong kepada kebebasan di segala bidang. Perkuat terus soliditas dan solidaritas di dalam satuan, serta antar satuan di jajaran TNI, dan bangun komunikasi sosial yang baik dengan masyarakat dimanapun kalian sedang bertugas, karena keberadaan para prajurit dan PNS TNI harus menjadi pemersatu, serta dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi lingkungan masyarakat, harap Panglima TNI.
Hindari dan buang jauh-jauh sikap-sikap primitif dan premordial yang mendorong melakukan perbuatan tidak menyenangkan, perkelahian, narkoba dan tindakan kriminal lainnya, yang akhirnya akan merugikan diri sendiri, satuan dan masyarakat serta jagakesiapsiagaan satuan dengan berlatih dan terus berlatih, karena dipastikan tugas TNI ke depan akan semakin tidak ringan, dihadapkan kepada kecenderungan perkembangan lingkungan yang bergerak dinamis, perintah Panglima TNI.
Upacara Bendera berjalan tertib dan lancar. Hadir pada Upacara Bendera, Dandim 0410/KBL, Danyonif 143/TWEJ, Dan/ Ka Satdisjan Jajaran Korem 043/Gatam, Para Kasi dan Pasi Korem 043/Gatam, Ka Balak Korem 043/Gatam, para Perwira, Bintara dan Tamtama serta PNS seluruh Jajaran Korem 043/Gatam. Setelah Upacara, dilanjutkan Latihan Devile diikuti seluruh peserta upacara, termasuk didalamnya personel PNS TNI melaksanakan Devile dengan semangat.(Penrem 043/Gatam)