Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Peduli Terhadap Dunia Pendidikan Kodim 1711/Bvd Bangunan Sekolah Paud

Dibaca: 1368 Oleh 17 Jun 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Boven Digoel (16/6). Pembangunan sekolah PAUD Kodim 1711/BVD  sampai dengan hari ini tanggal 16 Juni 2015 telah memasuki tahap pemasangan keramik.

Pembangunan sarana sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ini sebagai wujud cinta kasih dan kepedulian Kodim 1711/BVD  terhadap dunia pendidikan terutama anak-anak di usia dini. Pembangunan sekolah PAUD ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan mencerdaskan anak bangsa di usia 2 sampai 4 tahun khususnya masyarakat Kab. Boven Digoel. Selain itu, pembangunan sekolah PAUD ini juga untuk mengajak anggota Kodim dan Masyarakat agar lebih peduli terhadap dunia pendidikan.

Komandan Kodim 1711/BVD Letkol Kav Eko Agus Nugroho S.IP mengatakan, bahwa sekolah ini di bangun bukan hanya untuk anak-anak anggota Kodim saja, melainkan masyarakat dari luarpun dapat menyekolahkan anaknya disini khususnya masyarakat Kab. Boven Digoel anak di usia 2 sampai 4 tahun. Dimana nantinya agar anak-anak kita dapat mempunyai ilmu, karakter, dan kepintaran untuk melanjutkan ke sekolah TK.

Empat orang anggota Kodim 1711/BVD yang terlibat dalam pembangunan sekolah PAUD yaitu Serda Eko, Kopda Samjar, Praka Batelyeri dan satu orang masyarakat atas nama Ali sebagai kepala tukang.

Baca juga:  Kodam Cenderawasih Dukung Obat-Obatan dan Logistik Atasi Campak dan Kurang Gizi

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel