
Komandan Kontingen Garuda TNI Kolonel Inf Adipati Karnawijaya, Komandan Satgas Indo Batt (Indonesian Battalion) Letkol Inf M. Asmi, Dansatgas CIMIC (Civilian Military Coordination) Mayor Arh Syamsul serta Dansatgas Indo FPC (Indonesia Force Protection Company) Mayor Inf Aulia Dwi Nasrullah, beberapa waktu lalu melaksanakan anjangsana ke Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Lebanon, Beirut.
Setibanya di Kantor KBRI Lebanon, rombongan langsung disambut oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Lebanon Bapak Dimas Samoedra Rum, M.B.A, yang didampingi oleh Athan untuk wilayah Mesir dan Lebanon, Kolonel Mar Ipung Purwadi serta beberapa tenaga konsuler dan administrator.
Di awal sambutannya, Bapak Dubes menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kontingen Garuda TNI atas keberhasilan tugasnya selama ini, karena hingga saat ini masyarakat Lebanon sangat menerima keberadaan prajurit TNI.
Beliau juga menyampaikan situasi kemanan di Lebanon yang terjadi saat ini yang cenderung meningkat bila dibandingkan tahun sebelumnya. Pada kesempatan tersebut Komandan Kontingen Garuda TNI juga menyampaikan ucapan terimakasih atas berkenaannya menerima rombongan Kontingen Garuda TNI kepada Bapak Dubes seraya akan menjadikan perhatian atas informasi keamanan yang diberikan. Komandan Kontingen juga menyampaikan bahwa Kontingen Garuda TNI akan selalu berbuat yang terbaik demi nama dan kehormatan bangsa dan negara Indonesia.