Skip to main content
Satgas Pamtas

Pemeliharaan Gerak Ranpur Anoa 6×6 Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau

Dibaca: 33 Oleh 24 Mar 2022Tidak ada komentar
Pemeliharaan Gerak Ranpur Anoa 6×6 Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tni.ad.mil – Pos Ramil Kalan Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau melaksanakan kegiatan pemeliharaan gerak kendaraan tempur Anoa 6×6 yang dipimpin oleh Danpos Ramil Kalan Sertu Anggit Priaji beserta anggota Pos Ramil Kalan di daerah Kota Ternat.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan untuk mengevaluasi sampai sejauh mana kesiagaan Alutsista inventaris yang dimiliki oleh Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau.

Pemeliharaan Gerak Ranpur Anoa 6×6 Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau

Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau, Kamis (24/3/2022) kegiatan ini merupakan suatu kegiatan rutin dalam memperpanjang usia pakai alutsista inventaris yang dimiliki dan menjaga kemampuan mobilitas kendaraan tempur Anoa 6×6 yang dimiliki, sehingga dapat membantu tugas pokok Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau dalam melaksanakan tugas.

Pemeliharaan gerak ranpur dilaksanakan dengan rute Kipan D sampai Bandara Sultan Baabullah dengan jarak pulang pergi 10 km. Kegiatan pemeliharaan gerak ranpur memiliki tujuan untuk memanaskan mesin dan mengecek seluruh sistem yang terdapat pada alutsista tersebut.

Baca juga:  Peduli Sesama, Satgas Yonmek 643/Wns Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga Di Perbatasan

Pemeliharaan Gerak Ranpur Anoa 6×6 Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau

Kegiatan tersebut turut didampingi Dansatgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau, Pasiminlog Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau, dan Asnik Denpal Ternate, kegiatan pemeliharaan gerak kendaraan tempur Anoa 6×6 merupakan salah satu bentuk keseriusan dan kesiapsiagaan dalam mengawal Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau dari gangguan dan ancaman yang datang.

Dansatgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau, Letkol Inf Harriyanto Hendrik, S.E menyampaikan, dengan pemeliharaan gerak ini dapat diketahui sistem yang terdapat pada alutsista tersebut dapat berfungsi dengan baik.

Pemeliharaan Gerak Ranpur Anoa 6×6 Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau

“Pemeliharaan gerak ranpur Anoa 6×6 merupakan hal yang wajib dilaksanakan pada Ranpur inventaris yang dimiliki Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau, Ranpur tersebut harus siap digerakkan kapanpun dan di manapun untuk mendukung pelaksanaan tugas di lapangan, “ jelasnya. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel