Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Pemkab, Pemkot, TNI Dan Polri Di Kediri Ramai–Ramai Ikuti Donor Darah

Dibaca: 3 Oleh 23 Mar 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kediri ( 22/03 ). Kepedulian sosial tidak hanya sebatas dari memaknai ataupun memahami arti kemanusiaan tersebut , tapi juga memberikan yang dibutuhkan kepada yang membutuhkan, dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Kediri, Kodim 0809/Kediri turut berpartisipasi dalam Donor Darah yang diadakan Pemkab Kediri bekerjasama dengan PMI Kabupaten Kediri, Selasa (22/03/2016).

Partisipasi anggota Kodim 0809/Kediri pada Bakti Sosial Donor Darah ini, tidak lepas dari rasa kepedulian sosial terhadap sesama, hal ini dibuktikan banyaknya anggota Kodim 0809/Kediri turut berpartisipasi menyumbangkan darahnya untuk kepentingan masyarakat. Tidak hanya anggota Kodim 0809/Kediri saja yang turut serta berpartisipasi dalam bakti sosial tersebut, dari POLRI , Pemkab Kediri , Pemkot Kediri dan masyarakat, ikut andil bagian dalam bakti sosial tersebut.

Dari keterangan yang dirilis oleh Pabung Kodim Kediri, Kapten Inf Puguh Jatmiko, angka partisipasi bakti sosial donor darah tersebut, sebanyak 119 anggota TNI (Kodim Kediri), 26 anggota POLRI (Polres Kediri), 8 orang dari Pemkab Kediri, 11 orang dari Mahasiswa dan 18 orang dari masyarakat, menyumbangkan darahnya untuk PMI guna dilanjutkan kepada masyarakat yang membutuhkannya.

Baca juga:  Koramil Gerih Kroscek Pengerjaan Talud Saluran Irigasi di Midodareni Ngawi

Bupati Kediri Haryanti Sutrisno memuji kepedulian sosial anggotanya (Kodim 0809/Kediri), yang peduli terhadap sesama, beliau juga sangat berterima kasih kepada POLRI , khususnya Polres Kediri, yang turut berpartisipasi dalam kegiatan bakti sosial donor darah ini, serta tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada pegawai Pemkab Kediri , Mahasiswa dan masyarakat yang ikut berpartisipasi, demi terwujudnya Manusia Indonesia yang Berkeadilan Sosial dan Berperikemanusiaan Yang Adil dan Beradab. ( Penrem 082/CPYJ )

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel