JAKARTA, tniad.mil.id – Kodam Jaya pada penerimaan Catar Akmil TA 2023, mengadakan penandatangan Pakta Integritas Penerimaan Catar Akmil, pelaksanaan dipimpin langsung Kaajendam Jaya Kolonel Caj Charles Simamora, S.Sos., M.Eng., M.M. selaku Ketua Panitia Subpanda Penerimaan Calon Taruna/Taruni Akademi Militer di wilayah Kodam Jaya, bertempat di di Aula Sudirman Makodam Jaya, Senin (5/6/2023).
Dalam keterangan tertulis Peneranan Kodam Jaya/Jayakarta, penandatangan Pakta Integritas merupakan bagian dari penerimaan calon, guna memberikan dan melaksanakan seluruh tugas, tanggung jawab, wewenang dan peran sesuai dengan peraturan serta kesanggupan untuk tidak melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme dalam kegiatan tersebut.
Selain itu memberikan gambaran dan penjelasan kepada calon peserta para orang tua atau wali, tentang penyelenggaraan penerimaan Catar Akmil TA. 2023 di Subpanda Jaya Kodam Jaya. Sehingga dalam penyelenggaraan penerimaan dapat berjalan aman, tertib, lancar, transparan dan obyektif sehingga diperoleh calon yang sesuai dengan persyaratan, berkualitas sesuai dengan ketentuan.
Pada kesempatan tersebut, Kaajendam Jaya selaku ketua mengucapkan, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan orang tua para calon taruna dan taruni yang telah mempercayakan anaknya bergabung dengan Angkatan Darat. Serta menyampaikanpesan dalam penerimaan ini tidak ada dipungut biaya apapun, sehingga dengan adanya Pakta Integritas akan membuktikan komitmen Panitia dan calon dalam penerimaan peserta.
Penandatangan ini di ikuti oleh seluruh orang tua para calon taruna dan taruni, Subpanda Jaya pada TA 2023 terlihat banyaknya animo pemuda pemuda terbaik mengikuti seleksi penerimaan tahun ini. (Dispenad)