Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Penerimaan Bingkisan Lebaran Dari Pangdam IV/Dip Kepada Anggota Kodim Kudus

Dibaca: 5 Oleh 10 Jul 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Pangdam IV/ Diponegoro Mayjen TNI Bayu Purwiyono membagikan bingkisan lebaran kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodam IV/Diponegoro termasuk di dalamnya Kodim 0722/Kudus sebanyak 271 bingkisan, penyerahan secara simbolis oleh Dandim melalui Kasdim 0722/Kudus Mayor inf Haryanto S,Sn, saat apel di halaman Makodim 0722/Kudus, Kamis (9/7/15).

Selain bingkisan, Pangdam juga mengirimkan ucapan selamat menjalankan ibadah puasa dan Idul fitri 1436 H kepada seluruh prajuritnya yang disampaikan oleh Kasdim.

“Jangan melihat bentuk dan jangan menghitung jumlah serta harga dari bingkisan tersebut yang telah diberikan, namun wajib kita syukuri kepada Allah SWT atas perhatian pimpinan kita dalam hal ini Panglima Kodam IV/Diponegoro kepada para Prajurit PNSnya. Panglima sudah berusaha memberikan yang terbaik untuk prajurit dan PNSnya agar seluruh prajurit maupun PNS Kodim 0722/Kudus berlebaran dengan  bahagia  bersama keluarga,“ kata Kasdim.

Bingkisan berupa minyak goreng, gula pasir, sirup dan kurma tersebut sangat menggembirakan membantu kebutuhan seluruh Prajurit TNI maupun PNS Kodim 0722/Kudus ,terutama untuk kebutuhan lebaran nanti.

Baca juga:  Pangdam Kunjungi Korem 073/Makutarama

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel