Skip to main content
Berita Satuan

Pererat Komunikasi, Satgas TNI Konga Monusco Gelar Cimic di Kampung Bendera, Kongo

Dibaca: 67 Oleh 02 Apr 2019Maret 30th, 2020Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Dalam rangka mempererat komunikasi antara Satgas TNI Konga XXXIX-A RDB MONUSCO dengan warga, Kompi “B” Combat Operation Base menggelar kegiatan Civil and Military Cooperation (Cimic) di Pasar Kampung Bendera, Republik Demokratik Kongo.

Tersebut disampaikan Dansatgas TNI Konga XXXIX-A RDB MONUSCO Kolonel Inf Dwi Sasongko, dalam rilis tertulisnya di Kongo, Selasa (2/4/2019).

“Kegiatan Cimic ini, dalam rangka pembinaan teritorial dan menjalin komunikasi antara satgas dengan warga di sekitar COB Bendera,” jelasnya.

Kolonel Dwi Sasongko mengungkapkan bahwa, kegiatan Cimic ini bukan yang pertama, namun telah dilaksanakan beberapa kali di sekitar Pasar Bendera. Hampir setiap kegiatan yang di gelarnya, tambah Dwi Sasongko selalu mendapat respon positif serta antusias yang tinggi dari warga, mulai dari orang dewasa, remaja sampai anak-anak.

“Ada tiga agenda kegiatan yang kita gelar kali ini, yaitu cara membuat makanan ringan dengan bahan dasar singkong, pelayanan kesehatan gratis serta lomba tari kreatif,” tegas lulusan terbaik Dikreg Seskoad L tahun 2012 itu.

Baca juga:  Pengobatan Keliling di Mannen, Satgas Yonif 300 Jamin Kesehatan Masyarakat Papua

Kegiatan itu, lanjutnya, digelar pada hari Sabtu 30 Maret 2019 sejak pagi sampai malam hari, yang dipimpin langsung oleh Komandan Kompi (Danki) “B” COB Bendera Mayor Inf Nuriman Siswandi.

Sebagai acara pertama, yaitu cara membuat makanan ringan dengan bahan bahan dasar singkong yang diikuti oleh para ibu, kemudian siang hari pelayanan kesehatan gratis bagi seluruh lapisan warga masyarakat, sedangkan lomba tari kreatif di gelar pada malam harinya yang diikuti oleh remaja dan anak-anak lokal yang ada di sekitar Pasar Bendera.

Mantan Dandim 0316/Batam itu pun berharap, dengan adanya kegiatan ini dapat membantu warga disekitar COB Bendera untuk terus berkarya, membiasakan pola hidup sehat serta mampu mengembangkan seni kreatifitas bagi para remajanya.

“Warga masyarakat sekitar dapat memiliki nilai manfaat dari keberadaan personel Satgas TNI (Konga XXXIX-A RDB) MONUSCO di suatu wilayah. Sehingga dengan kegiatan ini kedepan mereka (warga lokal) mampu meningkatkan taraf hidup dan ekonominya,” harap Dansatgas.

Kegiatan tersebut mendapat dukungan penuh dari Kepala Desa Bendera Mr. Polikarpe. Hal ini terlihat dari kehadirannya mengikuti seluruh kegaitan yang diselenggarakan Satgas Konga TNI.

Baca juga:  Intelejen Negara Diawasi

Ia pun berkeinginan supaya kegiatan serupa di gelar secara rutin oleh Satgas TNI (Konga XXXIX-A RDB) MONUSCO dalam rangka membantu warga masyarakat yang tinggal di daerahnya.

“Kedepan ada kegiatan yang sama lagi dan lebih menarik. Sehingga diharapkan muncul ide-ide kreatif lainnya dari warga masyarakat,” ucapnya. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel