
Pekanbaru (28/10) – Bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda Ke-86, Pemprov Riau mengajak masyarakat dan pemuda-pemudi untuk menggalakkan persaingan mulai dari diri sendiri. Membentuk perilaku positif dengan kreativitas tinggi.
“Jangan sampai pemuda kita merongrong menyaksikan pemuda dari luar sana yang sudah siap menghadapi persaingan global di tahun mendatang”. Berikut disampaikan Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman saat memimpin Upacara Peringatan Sumpah Pemuda Ke-86 di Halaman Kantor Gubernur Riau pada Selasa (28/10). Plt Gubri menyandarkan harapan besar kepada pemuda-pemudi untuk pengembangan bangsa menjadi lebih baik ke depan.
Upacara tersebut dihadiri oleh Danrem 031/WB, Kapolda Riau, ketua DPRD Prov Riau, para veteran, Ormas, Organisasi Kepemudaan dan pelajar.