Skip to main content
Satgas Pamtas

Peringati Hari Pahlawan, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Gelar Bakti Sosial Peduli Pendidikan di Daerah Penugasan

Dibaca: 44 Oleh 13 Nov 2023Tidak ada komentar
Peringati Hari Pahlawan, Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad Gelar Bakti Sosial Peduli Pendidikan di Daerah Penugasan
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2023, Satgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan tema “Peduli Pendidikan” di SD Inpres Kenyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Kamis (9/11/2023).

Kegiatan “Peduli Pendidikan” meliputi penyerahan bantuan alat tulis sekolah, terdiri dari buku tulis, buku gambar, buku cerita, peta Indonesia dan alat peraga pendidikan.

Pagi itu, setelah brifing kegiatan oleh Pasiter Satgas Lettu Inf Sunariyo paket Peduli Pendidikan telah disiapkan dengan total ada 5 kardus. Selanjutnya 35 personel Pos Kotis dengan menggunakan dua kendaraan truk lapis baja menuju ke SD Inpres Kenyam.

Kegiatan hari ini merupakan program teritorial bakti sosial yang digagas langsung oleh Dansatgas Mobile Yonif 411 Kostrad Letkol Inf Subandi, S.E., M.I.P., dalam rangka peringatan Hari Pahlawan 2023 yang bertema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”.

Tiba di SD Inpres Kenyam personil Pos Kotis disambut meriah oleh siswa-siswi dan para dewan guru, mereka semua tidak asing lagi dengan sosok pak tentara Ksatria Pandawa Kostrad yang selama ini telah mengadakan berbagai kegiatan teritorial bersama.

Baca juga:  Satgas Yonif 642 Berbagi Takjil di Perbatasan

Seluruh siswa-siswi baris rapi di lapangan upacara, para dewan guru pun semuanya tampak mengatur barisan perkelas, suasana begitu meriah karena anak-anak sudah tau akan mendapatkan hadiah dari Om Tentara Kostrad. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel