
JAKARTA, tniad.mil.id – Tingkatkan iman dan taqwa melalui silaturahmi manunggal TNI bersama rakyat, Babinsa Koramil 03/Rts, Sertu Winarto melaksanakan manunggal subuh bersama masyarakat dan dilanjutkan dengan mendengarkan tausiah subuh di Masjid Baitul Mustaqim, di Desa Bayeun, Kecamatan Rantau Selamat, Aceh Timur, Sabtu (18/2/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk jalin manunggal TNI bersama rakyat serta bentuk kepedulian satuan yang berada di kewilayahan untuk saling mengajak serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap sesama umat.
Selain itu, kegiatan ini juga dimanfaatkan Babinsa Sertu Winarto untuk saling berinteraksi dan berkomunikasi dengan warga untuk membahas tentang permasalahan-permasalahan atau kegiatan-kegiatan lain.
Semoga dengan adanya kegiatan ini diharap ke depannya akan selalu berguna untuk niat Ibadah kita dalam meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah SWT dalam mendukung tugas pokok sebagai insan teritorial yang berada di wilayah Desa Bayeun, Kecamatan Rantau Selamat Aceh Timur,”ucap Sertu Winarto. (Dispenad)
- Perkokoh Keimanan, Babinsa Koramil 03/Rantau Selamat Manunggal Subuh Bersama Masyarakat