
KOREM 033/WIRA PRATAMA (18 Maret) Dengan dilandasi semangat kekeluargaan dan Kebersamaan, Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 033 PD I/BB menggelar pertandingan Vooley ball antar jajaran (4 Kodim dan 1 Batalyon ) dalam rangka menyambut HUT Persit Ke-68 Tahun 2014 yang jatuh pada tanggal 3 April 2014 yang dilaksanakan di Makorem 033/WP Jalan Sei Timun KM 14 Tanjungpinang. Selasa (18/3)
Acara tersebut dihadiri oleh seluruh Persit jajaran Korem 033/WP dengan membawa supporter masing-masing untuk mendukung satuannya dalam pertandingan tersebut. organisasi Persit semangat kebersamaan, kekeluargaan dan kekompakan merupakan hal penting yang harus senantiasa dipelihara dan diterapkan dengan baik dan berkesinambungan, dengan menyelenggarakan olah raga ini, sehingga soliditas Persit Kartika Chandra Kirana senantiasa terpelihara dengan baik, mulai dari kepengurusan ditingkat pusat sampai ketingkat daerah diharapkan dengan semangat kebersamaan ini, setiap pengurus dan anggota Persit dapat melaksanakan fungsi, peran dan tugasnya masing-masing secara professional