Skip to main content
Kodam Jaya

Persit KCK PD Jaya Sabet Juara 1 Lomba Paduan Suara

Dibaca: 4 Oleh 02 Apr 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

 

Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana merupakan salah satu organisasi wanita terbesar di Indonesia di bawah naungan Dharma Pertiwi. Persit bukanlah organisasi paksaan, namun sebaliknya organisasi sukarela yang otomatis diikuti oleh setiap istri prajurit TNI AD.

Menyambut HUT ke-71 Tahun Persit Kartika Chandra Kirana, begitu banyak rangkaian kegiatan yang diselenggarakan untuk membuktikan bahwa sebagai seorang pendamping hidup seorang Prajurit, juga mampu berkarya.

Kali ini Persit KCK PD Jaya membuktikan kemampuannya dalam bidang seni Paduan Suara dan Berkreasi melalui seni Tari Kreasi Medley Nusantara, bertempat di Aula AH. Nasution Mabesad, Jakarta Pusat. Rabu (29/03).

Dengan sangat merdu Para anggota Persit KCK PD Jaya mampu menunjukan kemampuan terbaiknya memainkan harmonisasi tangga nada dan pembagian suara yang membuat semua yang hadir terpukau.

Ny. Munik Jaswandi selaku Ketua Persit KCK PD Jaya memimpin langsung tim Paduan Suara yang membawakan lagu Tanah Airku dan Lagu Betawi berhasil meraih Juara-1 mengungguli para peserta lainnya.

Baca juga:  Korpri Sub Unit TNI AD Gelar Rapat Koordinasi

Disamping itu dalam Tari Kreasi Medley Nusantara Tim Persit KCK PD Jaya mampu meraih Juara ke-3. Hal ini membuktikan bahwa Persit Kodam Jaya mampu dihandalkan dalam berbagai bidang yang tak hanya berkaitan dengan urusan rumah tangga saja.

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono beserta Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana kali ini, terlihat persaingan diantara peserta yang cukup ketat hingga membuat dewan juri sulit untuk memilih yang terbaik diantara yang baik.

Diakhir kegiatan tak lupa Ny. Munik Jaswandi mengucapkan selamat dan terima kasih kepada seluruh anggota Persit KCK PD Jaya yang telah mengharumkan nama PD Jaya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel