Skip to main content
Satgas Pamtas

Personel Satgas Yonif 144/JY Bantu Warga Pembuatan Rumah di Perbatasan

Dibaca: 8 Oleh 25 Apr 2022Tidak ada komentar
Personel Satgas Yonif 144/JY Bantu Warga Pembuatan Rumah di Perbatasan
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil id – Personel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY membantu dalam pembuatan rumah warga di Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat,

Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya, Senin (25/4/2022).

Dijelaskan Dansatgas, setidaknya dalam satu minggu sekali, personel di berbagai Pos Satgas bergotong royong bersama warga dalam membantu pembangunan rumah warga di wilayah perbatasan.

“Seperti yang dilakukan oleh anggota Satgas kami yang membantu warga dalam pembuatan rumah di wilayah Mentari, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan sebagai upaya meringankan pemilik rumah dari sisi pembiayaan ongkos tukang dan mempercepat pembangunan rumah , ” ucapnya.

Di tempat terpisah Daniel selaku pemilik rumah yang sudah beberapa tahun menpati rumah tidak layak huni karena keterbatasan dana.

“Rumah kami yang lama sudah tidak layak huni dan kayunya sudah banyak yang rapuh, oleh karena itu kami bangun ulang rumah yang baru, kehadiran Bapak Satgas sangat membantu karena kami dapat menghemat ongkos tukang, ” tukasnya. (Dispenad)

Baca juga:  Tingkatkan Motivasi Belajar, Satgas Yonif 743/PSY Bantu Mengajar Di SD Perbatasan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel