
JAKARTA, tniad.mil.id – Personel Yonif 141/ Aneka Yudha Jaya Prakosa (AYJP) mengukir prestasi gemilang pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Khusin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI) Sumatera Selatan X dan Open Tournament Piala Abdul Aziz tahun 2019.
Hal tersebut disampaikan Danyonif 141/AYJP Letkol Inf Aswin Suladi, SE M.AK dalam rilis tertulisnya, di Palembang, Senin (7/4/2019).
Dikatakan Letkol Inf Aswin Suladi, Kejurda tersebut digelar pada sejak 5-7 April 2019 bertempat di Jakabaring Sport Center (JSC) Palembang.
“ Atlet kami berhasil meraih satu emas, satu perak dan satu perunggu pada kKejurda tersebut, raihan ini merupakan prestasi yang membanggakan dihadapkan pada persaingan yang cukup berat dari masing-masing perguruan karate di Sumatera Selatan, “ ungkapnya.
Medali emas untuk Kumite Kelas – 60 kg diraih Prada Julius Eriansyah, medali perak Kumite – 75kg diraih Serda Warisman dan medali perunggu Kelas – 75 disumbangkan Pratu Yansen Saputra.
“ Ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi prajurit Yonif 141/AYJP yang telah mengukir prestasi, dan Yonif 141/AYJP sangat bangga memiliki banyak prajurit yang berprestasi. Tidak ada prajurit hebat yang ada hanyalah prajurit terlatih, “ imbuhnya.
Komandan Batalyon Infanteri 141/AYJP Letkol Inf Aswin Suladi, S.E., M.AK mengucapkan selamat kepada personel yang berhasil memperoleh juara di pertandingan Kejurda KKI Sumsel X dan Open tournament Piala Abdul Aziz tahun 2019 ini. Dirinya berharap pada Kejurda berikutnya, prajuritnya dapat mempersembahkan yang lebih baik lagi, bahkan pada tingkat nasional.
“ Prestasi ini diharapkan dapat memacu semangat berlatih dan meraih prestasi lebih baik lagi pada kejuaraan-kejuaraan lainnya, bahkan dapat berprestasi pada tingkat nasional, “ pungkasnya (Dispenad/007/MO)