Skip to main content
Berita Satuan

Pilpres, TNI Netral dan Tak akan Korbankan Profesionalitas Selasa, 24 Juni 2014 13:06 WIB    

Dibaca: 21 Oleh 25 Jun 2014Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

DENPASAR, Jaringnews.com – Semakin serunya kompetisi calon presiden dan wakil presiden dalam Pemilu Presiden 2014, TNI tetap tegaskan netral. Seperti yang diungkap Kapendam IX/ Udayana, Kolonel Arm Wing Handoko saat melakukan tatap muka  dengan media di Bali.

“Salah satu capres mantan dari TNI (Prabowo), yang notabene mempunyai hubungan emosional, ya pasti, karena mungkin satu dinas dengan anggota TNI lainnya. Tapi tidak berarti kita mengorbankan profesionalitas kita kepada hal-hal semacam itu. Kita tidak mengarahkan ke capres manapun, kami komitmen (netral) dengan itu,” kata Wing Handoko tegas, Denpasar, Selasa (24/6).

Wing juga menyadari, ada upaya menarik-narik keberadaan TNI agar ikut kedalam atau mengarahkan ke capres tertentu, hal ini dibantah keras. Tidak peran aktif terhadap capres mantan TNI karena dinilai sudah bukan bagian TNI aktif tapi sudah menjadi sipil.

“Terutama buat pensiunan yang di pusat dan daerah,mereka sesungguhnya orang sipil ,bukan tentara, tidak usah memberikan contoh yang tidak baik kepada adik-adiknya yang masih aktif. Silahkan berkompetisi dengan baik, silahkan memberikan visi misi yang jelas buat masyarakat dengan baik, sehingga masyarakat tahu mana yang akan dituju masing-masing calon,” tegasnya.

Baca juga:  Resolusi Jihad, Erat Hubungannya Dengan Hari Pahlawan

Diimbau kepada masyarakat tidak lagi berupaya menyeret TNI kedalam politik praktis karena tidak bermanfaat. TNI tetap mendukung semua kebijakan dari pemerintah dan tetap menjaga demokrasi supaya lancar dan menjadi demokrasi yang sehat. Akan dilakukan penindakan serius bagi anggota TNI yang tidak netral. (Sri / Mys)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel