Skip to main content
Kodam XIV Hasanuddin

PNS TNI se-Sumatera Barat Terima Sosialisasi Peraturan Kepegawaian

Dibaca: 21 Oleh 21 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Padang (21/8/2015) Korps Pegawai Republik Indonesia TNI se Provinsi Sumatera Barat menerima sosialisasi tentang Peraturan Panglima TNI dan undang undang No.5  tahun 2014 di Gedung Sapta Marga Makorem 032/Wbr, Kamis (20/8).

Kegiatan ini dipimpin oleh Kasi Pers Korem 032/Wbr Letkol Inf Hery Setiyono,S.Sos dengan didampingi oleh Ketua Dewan Pengurus Korpri TNI Atang Rohimat, S.I.P, Wakil Ketua II Dewan Pengurus Korpri TNI, H. Aman Sanusi, S,Sos, M.M, dan Wakil Bendahara Dewan Pengurus Korpri TNI  Bambang Agus Pudjadi.

Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Widagdo Hendro S diwakili oleh Kasi Personalia Letkol Inf Hery Setiyono,S.Sos menyampaikan Kegiatan sosialisasi tentang Peraturan Panglima TNI kepada seluruh PNS TNI di wilayah Korem 032/Wbr, adalah sesuatu yang sangat penting untuk dilaksanakan, dengan maksud guna memberikan pemahaman kepada seluruh PNS TNI terkait Pokok-pokok Organisasi dan Prosedur Korpri TNI, UU Nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan pemahaman tentang Peraturan Kepegawaian.

Korpri ini dibentuk dalam rangka upaya meningkatkan kinerja, pengabdian dan netralitas Pegawai Negeri, sehingga dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari lebih dapat berdayaguna dan berhasil guna. Di samping itu Korpri juga sebagai organisasi ekstra struktural dan secara fungsional tidak bisa terlepas dari kedinasan maupun diluar kedinasan, sehingga keberadaan Korpri sebagai wadah unsur Aparatur Negara, Abdi Negara, dan Abdi Masyarakat harus mampu menunjang pencapaian tugas pokok institusi tempat mengabdi dengan selalu berpegang teguh pada Panca Prasetya Korpri ungkap Atang Rohimat, S.I.P

Baca juga:  Pangdam XIV/Hsn: Sepakbola Sarungan Implementasi Sinergitas Nyata

Kegiatan sosialisasi tentan peraturan kepegawaian dihadiri sebanyak 165 orang PNS TNI se Wilayah Sumbar. Demikian Disampaikan Penrem 032/Wbr** (erz)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel