Skip to main content
Kodam III/Siliwangi

Prajurit Ajendam III Siliwangi Negatif dari Narkoba

Dibaca: 163 Oleh 29 Nov 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Puluhan anggota Ajendam III/Siliwangi dikejutkan dengan tes urine yang dilakukan secara mendadak oleh tim Kesdam III/Siliwangi, Jumat (25/11). Usai apel pagi sebanyak 104 anggota yang terdiri dari 84 Militer dan 20 PNS digiring memasuki Aula untuk menjalani tes urine di ruang Aula Ajendam III/Siliwangi.

Kaajendam III/Siliwangi Letkol Caj Kris Doni Indriarto, S.I.P. menyampaikan bahwa Prajurit dan PNS TNI AD merupakan figur tauladan bagi masyarakat, sehingga dengan adanya tes urine narkoba sebagai bukti bahwa prajurit dan PNS Ajendam III/Slw secara tegas anti terhadap narkoba tersebut.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi penyalahgunaan narkoba yang masuk dikalangan prajurit dan PNS. Sesuai arahan Panglima TNI, bagi Prajurit dan PNS TNI yang melakukan penyalahgunaan narkoba tidak ada hukuman lain selain pemecatan secara tidak hormat,” ujarnya.

Tes urine ini, kata Kaajendam merupakan bagian dari program Ajendam dan sesuai dengan STR Pangdam III/Siliwangi, juga sebagai upaya untuk mengetahui ada tidaknya oknum prajurit dan PNS Ajendam III/Slw yang menjadi pengguna narkoba, sehingga dapat dengan cepat ditindaklanjuti untuk penanganannya.

Baca juga:  Danrem 063/Sgj Meninjau Pelaksanaan Ujian Nasional Tingkat SMU

“Dari hasil  tes urine ini, hasilnya nihil tidak ada ditemukan indikasi anggota baik militer maupun PNS yang menggunakan atau penyalahgunakan narkoba, alias semua  bebas narkoba,” pungkas Kris Doni.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Waka Ajendam Letkol Caj Drs. Febby Wibisana beserta staf Ajendam III/Siliwangi. (Pendam III/Siliwangi)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel