
Balikpapan, (20/08). Dandim 0901/Smd Letkol Kav Dody Muchtar Taufik bertindak sebagai Irup pada upacara Uji Siap Tempur (UST) tingkat kompi Tank bertempat di Lapangan Mayonkav-13/SL Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara Rabu, 20 Agustus 2014.
Kegiatan Uji Siap Tempur (UST) tersebut berlangsung selama 4 hari terhitung mulai tanggal tanggal 20 s.d 24 Agustus 2014 diikuti oleh 1 Kompi Tank Denkav-1 Kodam VI/Mlw sebanyak 91 orang personel. acara pembukaan ditandai dengan penyematan tanda peserta latihan oleh Dandim 0901/Smd Letkol Kav Dody Muchtar Taufik.
Dalam sambutan tertulis Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Dicky Wainal Usamn, S.IP., M.Si. yang dibacakan oleh Dandim 0901/Smd Letkol Kav Dody Muchtar Taufik menyampaikan bahwa tujuan diselenggarakannya Uji Siap Tempur tingkat Kompi merupakan perangkat kendali untuk mengukur keberhasilan latihan satuan tingkat Kompi yang dilaksanakan dalam rangka proglatsi, sekaligus menentukan status kesiapan tempur khususnya dibidang taktik dan tehnik bertempur, kerjasama dan kepemimpinan lapangan.
Lebih lanjut Pangdam VI/Mlw dalam sambutannya menegaskan bahwa keberhasilan latihan ini dapat dijadikan ukuran kesiapan operasional satuan meskipun situasi dan kondisi tidak seperti keadaan yang sebenarnya, namun dalam batas-batas tertentu dapat diciptakan situasi dan kondisi yang diperanggapkan seperti keadaan yang sebenarnya, sehingga pelaksanaan latihan dapat dijadikan pedoman untuk mengukur keberhasilan tugas.
Dio akhir sambutannya Pangdam VI/Mlw menekankan kepada para peserta latihan agar selama latihan tetap mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan baik personel maupun materil. Karena sebaik apapun suatu latihan dinyatakan gagal apabila terdapat kecelakaan. Segera setelah UST dinyatakan selesai, adakan evaluasi agar kita dapat mengukur sampai sejauh mana kemampuan kita, dan apa saja kelemahan serta kekurangan yang ada, untuk selanjutnya diambil langkah-langkah penyempurnaannya.
(Penerangan Kodam VI/Mlw)