
JAKARTA, tniad.mil.id – Bentuk keperdulian kepada warga yang mengalami kesulitan air bersih, Serka Eka Purwanto prajurit Koramil 404-04/Gunung megang Kodim 0404/Muara enim Distribusikan air bersih yang dilaksanakan di Dusun Panang Jaya Kec. Gunung Megan Kab. Muara Enim. Kamis, (12/10/2023).
Akibat musim kemarau yang panjang, bedampak kepada kehidupan warga dibeberapa wilayah, terutama kebutuhan air bersih untuk keperluan sehari-hari, guna memasak mencuci dll.
Sebagai bentuk keperdulian kepada warga dan mengamalkan Sumpah Prajurit Ke delapan yaitu Menjadi contoh dan memelopori usaha- usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.
Untuk itu Babinsa (Serka Eka Purwanto) menyisihkan penghasilannya sebagai prajurit TNI yang bertugas di Koramil 404-04/Gunung Megang Kodim 0404/Muara Enim yang menjabat sebagai Babinsa Desa Panang Jaya Kec. Gunung Megang Kab. Muara enim mendistribusikan Air Bersih untuk warga di wilayah Binaannya yang membutuhkan air bersih.
Dalam keterangannya Serka Eka Purwanto mengatakan pendistribusian kami laksanakan secara keliling kerumah-rumah warga yang membutuhkan, Pada saat pembagian Air bersih warga menyiapkan tempat penampungan air di depan rumah masing dan pembagian di atur agar warga yang membutuhkan bisa mendapatkan air dengan adil.
Selanjutnya dikatakan pendistribusian air bersih dilaksanakan begitu Melihat warga binaan saya sulit mendapatkan air bersih pada saat musim kemarau panjang ini, mudah-mudahan bisa sedikit membantu kesulitan warga untuk mendapatkan air.Saat ini sumur warga sudah mulai mengering sehingga warga harus mencari air ke sumur tua yang berjarak ± 1 KM dari pemukiman itupun sumur tersebut juga sudah mulai mengering. Ujar Serka Eka Purwanto. (Dispenad).
- Prajurit Kodim 0404/Muara Enim Bantu Warga Atasi Kesulitan Air Bersih
- Prajurit Kodim 0404/Muara Enim Bantu Warga Atasi Kesulitan Air Bersih
- Prajurit Kodim 0404/Muara Enim Bantu Warga Atasi Kesulitan Air Bersih