
Jakarta, tniad.mil.id – Prestasi gemilang terus ditorehkan Prajurit Para Raider 432/WSJ Kostrad, kali ini melalui Serda Itlay Semy yang menyumbang medali emas dan Prada Umbu Dicky meraih medali perak padadi Cabang Olahraga (Cabor) Tinju pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Selatan 2022 di Sinjai, Jumat (28/10/2022).
Dalam keterangan tertulisnya, Komandan Yonif Para Raider 432/WSJ, Mayor Inf Tinton Amin Putra, S.E., menyampaikan bahwa Serda Itlay Semy mendapatkan medali Emas pada kelas 80 kg sedangkan Prada Umbu Dicky menyabet medali Perak di kelas 71 kg.
Di partai final Serda Itlay Semi menang dengan 2 ronde KO atas petinju Yowel Marbun dari Makassar, sedangkan Prada Umbu Dicky harus puas mendapatkan Perak setelah kalah angka dari petinju asal Pare Pare.
“Serda Itlay Semy dan Prada Umbu Dicky tidak hanya membanggakan dirinya sendiri, tetapi juga bagi seluruh Prajurit TNI umumnya dan Kostrad khususnya. Semoga prestasi gemilang kedepan dapat ditorehkan kembali,” kata Danyonif. (Dispenad).
- Prajurit Yonif PR 432/WSJ Raih Prestasi Cabor Tinju Porprov 2022
- Prajurit Yonif PR 432/WSJ Raih Prestasi Cabor Tinju Porprov 2022
- Prajurit Yonif PR 432/WSJ Raih Prestasi Cabor Tinju Porprov 2022
- Prajurit Yonif PR 432/WSJ Raih Prestasi Cabor Tinju Porprov 2022