
JAKARTA, tniad.mil.id – ROHAMI yang memiliki kepanjangan “Borong Hasil Bumi Mama” merupakan salah satu program unggulan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonkav 6/Naga Karimata, yang mana Program ini ditujukan untuk membantu meningkatkan ekonomi warga dengan memborong hasil bumi yang ada di Pasar Eban (1/11/2023).
Pada pasar pekan ini seluruh pedagang menjajakan barang dagangannya, mulai dari bahan pokok makanan, pakaian, peralatan masak, hingga keperluan rumah tangga lainnya. Di momen ini pula dimanfaatkan Mako Satgas untuk berbelanja hasil bumi yang ada di Pasar Eban.
Dengan melakukan program ROHAMI ini, Satgas Yonkav 6/NK telah memberikan dorongan ekonomi bagi pedagang dan petani setempat. Pembelian besar-besaran oleh Satgas akan meningkatkan penjualan produk mereka, Ini dapat membantu meningkatkan taraf hidup para pedagang dan petani di pasar Eban.
Salah satu pedagang di pasar mengungkapkan ” Saya kira tadi ada razia di pasar, ternyata bapak-bapak tentara turun ke pasar borong besar besaran kita pu jualan, Terimakasih Bapak Tentara, dagangan kami menjadi laku cepat di pasar ini ” ungkap Mama Adel Anin yang sedang berdagang sayuran. (Dispenad).
- Program Satgas Yonkav 6/NK Rohami Serbu Pasar Eban
- Program Satgas Yonkav 6/NK Rohami Serbu Pasar Eban
- Program Satgas Yonkav 6/NK Rohami Serbu Pasar Eban