Skip to main content
Satgas Pamtas

Renovasi Rumah Masyarakat Bersama Pos Inbate

Dibaca: 58 Oleh 17 Mar 2023Tidak ada komentar
Renovasi Rumah Masyarakat Bersama Pos Inbate
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Masyarakat di sekitar wilayah Perbatasan RI-RDTL masih kekurangan rumah layak huni untuk ditinggali. Atas dasar tersebut personel Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonkav 10/Mendagiri di Pos Inbate berinisiatif membantu pembangunan rumah milik salah satu warga di Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Ninulat, Kab. TTU, Nusa Tenggara Timur.

Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas, Kamis (16/3/2023), Danpos Inbate Letda Kav Hamka mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bakti Satgas Yonkav 10/Mendagiri bagi masyarakat.

“Kegiatan hari ini berfokus merenovasi rumah bagian atap untuk menghadapi musin hujan agar rumah dapat melindungi penghuninya dari curah hujan yang lebat, ” ujar Danpos Inbate.

Sinta Tefa (47) mengatakan bahwa dirinya sangat senang mendapat bantuan dari personel Satgas Yonkav 10 yang sedang bertugas di Desa Inbate.

“Terima Kasih atas bantuan dari bapak TNI yang telah membantu merenovasi rumah saya, bantuan ini dapat mempercepat pembangunan rumah kami agar kami bisa punya tempat tinggal yang layak huni, ” sebut Ibu Sinta. (Dispenad)

Baca juga:  Sinergitas TNI-Polri, Satgas Yonarmed 1 Kostrad Bersama Polres Kairatu Gelar Bakti Religi Sambut HUT Ke-74 Polwan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel