
JAKARTA, tniad.mil.id – Pgs. Komandan Rindam Jaya Kolonel Infanteri Rudianto resmi membuka Pendidikan Kejuruan Bintara (Dikjurba) Kecabangan Infanteri Abit Diktukba TNI AD TA.2023 berjumlah 375 siswa, bertempat di Lapangan Pancasila Dodiklatpur Rindam Jaya, Bogor, Selasa (30/5/2023).
Dalam amanat tertulis Danpussenif yang dibacakan Inspektur Upacara, pendidikan kejuruan Infanteri ini merupakan kelanjutan dari kurikulum sebelumnya saat menjalani pendidikan pembentukan bintara.
“Ikuti pendidikan ini dengan semangat dan serap semua ilmu yang diberikan oleh gumil dan pelatih sebagai bekal dalam melaksanakan berbagai tugas nantinya. Dinamika situasi negara yang terus berkembang dan menuntut TNI sebagai alat pertahanan negara untuk selalu peka dan mampu menjawab setiap kemungkinan ancaman yang dapat membahayakan Keutuhan NKRI, “ ujar Pgs. Danrindam membacakan amanat tertulis Danpussenif.
Kolonel Inf Rudianto meminta kapada seluruh siswa untuk membularkan tekad dan menyiapkan siapkan fisik dan mental serta hilangkan keraguan selama mengikuti pendidikan.
“Berlatihlah dengan penuh semangat dan motivasi tinggi, ikuti seluruh petunjuk pelatih dan hindari perbuatan yang dapat merugikan satuan, diri sendiri maupun keluarga, sehingga kalian akan selamat dan memiliki pengetahuan serta keterampilan sebagai seorang bintara Infanteri yang profesional dan menjadi tulang punggung satuan, ” tandas Pgs.Danrindam Jaya.
Hadir dalam kegiatan upacara pembukaan pendidikan Dikjurbaif Abit Diktukba TNI AD TA 2023 Para Kabag, Katim, Dansatdik, para Kadep, pejabat Muspika, serta pelatih dan pendukung Dikjurbaif Abit Diktukba TNI AD TA 2023. (Dispenad)
- Rindam Jaya/Jayakarta Buka Dikjurba Infanteri T.A 2023
- Rindam Jaya/Jayakarta Buka Dikjurba Infanteri T.A 2023
- Rindam Jaya/Jayakarta Buka Dikjurba Infanteri T.A 2023