Skip to main content
Kodiklat

Sambut HUT ke-68, Pusdikku Kodiklatad Gelar Baksos di Bulan Ramadhan 1443 H

Dibaca: 49 Oleh 27 Apr 2022Tidak ada komentar
Sambut HUT ke-68, Pusdikku Kodiklatad Gelar Baksos di Bulan Ramadhan 1443 H
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Jakarta, tniad.mi.id – Pusdikku Kodiklatad menggelar kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako kepada warga masyarakat dalam rangka menyambut HUT ke-68 Pusdikku Kodiklatad, di Lapangan Tenis Wiyata Karya Bhakti, Jln. Sindang Sirna No 6 Kelurahan Geger Kalong, Kecamatan Sukasari Kota Bandung, Selasa (26/4/2022).

Dalam keterangan tertulis Penerangan Pusdikku Kodiklatad, Danpusdikku Kodiklatad Kolonel Cku Herry Haerudin, S.Sos., menjelaskan bahwa kegiatan bakti sosial pembagian sembako kepada warga sekitar di lingkungan Pusdikku bertujuan untuk mempererat jalinan silahturahmi antara satuan Pusdikku dengan warga, dalam rangka menyambut HUT Ke-68 Pusdikku 2022.

Lebih lanjut disampaikan, kegiatan pemberian bantuan sembako ini juga sebagai wujud implementasi 8 wajib TNI ke 8 yang berbunyi ‘Menjadi contoh dan memelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya’.

“Diharapkan berguna untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok yang semakin lama semakin mahal, terlebih menjelang hari Raya Idul Fitri yang semakin dekat,” ujarnya.

Pemberitan bingkisan sembako secara simbolis diberikan Danpusdikku Kodiklatad Kolonel Cku Herry Haerudin, S.Sos., didampingi Ketua Persit Katika Chandra Kirana Ranting BS IX PG Kodiklatad kepada masing-masing perwakilan RW 05 dan RW 06 Kelurahan Gegerkalong Kecamatan Sukasari. Selanjutnya pemberian 100 paket bingkisan secara langsung diberikan kepada masing-masing warga yang berada di daerah tersebut. (Dispenad).

Baca juga:  Komandan Tutup Pendidikan Susgumil Pratama Crash Program Ta. 2015

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel