
JAKARTA, tniad.mil.id – Satgas Kodim Maluku Batalyon Arhanud 11/WBY Pos Ramil Luhu-Lha melatih calon generasi penerus bangsa agar peka terhadap kebersihan di lingkungan sekitar, Senin (4/7/2022).
Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas, SDN Lha Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat, anggota Pos Ramil Luhu-Lha mengajak para siswa di sekolah tersebut untuk membersihkan lingkungan sekolah.
Danpos Ramil Luhu-Lha Sertu Bambang mengatakan bahwa kegiatan membersihkan lingkungan sekolah tersebut merupakan upaya anggota Satgas dalam mengajarkan anak-anak SDN Lha agar selalu peka dan peduli terhadap kebersihan sekolahnya.
“Lingkungan sekolah yang nyaman sebagai tempat belajar adalah lingkungan sekolah yang bersih, ” ucapnya.
Danpos merasa senang melihat anak-anak SDN Lha bersama anggota Pos Ramil Luhu-Lha begitu antusias dan bersemangat dalam bahu-membahu membersihkan rumput dan sampah di lingkungan sekolah.
“Selain membantu menjadi tenaga pendidik di sekolah-sekolah, kami juga menanamkan budaya hidup sehat, salah satunya adalah dengan peduli terhadap kebersihan lingkungan sekolah, ” pungkas Danpos. (Dispenad)