Skip to main content
Kostrad

Satgas Pamtas 323 Kostrad Gelar Sunatan Keliling Di Perbatasan RI-PNG

Dibaca: 103 Oleh 24 Jun 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

BOVEN DIGOEL, tniad.mil.id – (Penkostrad. Sabtu, 23 Juni 2018). Selain menjaga keamanan di sepanjang garis batas negara, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-PNG Batalyon Infanteri Raider 323/Buaya Putih (Yonif R 323/BP) Kostrad, juga selalu berusaha untuk ‘melayani’ dan membantu warga masyarakat yang ada di wilayah penugasannya. Kali ini, mereka menggelar pelayanan khitanan door to door untuk warga Kampung Asiki, Distrik Jai, Kabupaten Boven Digoel Papua, Jum’at (22/6/2018).

Atas permintaan masyarakat yang datang ke Pos Komando Taktis (Pos Kotis) Satgas 323, dokter Satgas lalu mendatangi rumah warga yang anaknya ingin dikhitan.

“Khitan adalah suatu langkah yang sangat baik bagi kesehatan,” kata dokter Satgas, Letda Ckm dr. Muhammad Barkah.

Dalam organisasi Satgas Yonif R 323 Kostrad, juga terdapat tim medis yang memadai dan selalu terbuka untuk melayani kesehatan masyarakat.

Salah satu warga yang anaknya disunat menerangkan, dirinya mendapat info dari mulut ke mulut bahwa Pos Kotis Satgas Pamtas 323 Kostrad dapat melayani khitan bagi anak-anak di perbatasan dan ia sangat senang mendengar berita itu dan segera mendaftarkan anaknya untuk dikhitan/disunat.

Baca juga:  Vicon Kasad Terkait Persiapan Vaksinasi Covid-19 untuk Purnawirawan Beserta Keluarga dan Warakawuri⁣⁣

“Dalam kegiatan hari ini, kami melaksanakan di tiga tempat berbeda di wilayah Asiki. Dan khitanan ini tidak dipungut biaya,” jelas dr. Muhammad Barkah.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel