Skip to main content
Kostrad

Satgas Pamtas Yonif 411/Raider Kostrad Bantu Puskesmas Pitewi Beri Imunisasi Polio

Dibaca: 103 Oleh 11 Mar 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Untuk mendukung penyelenggaraan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia, Komandan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 411/Raider Kostrad memerintahkan jajaran-nya untuk berpartisipasi membantu kelancaran pelaksanaanya di pos masing-masing.

Salah satunya seperti yang dilakukan Tim Kesehatan Pos Pitewi, bersama Ibu-ibu Dasawisma, membantu Puskesmas Pitewi memberikan Imuisasi Polio bagi sekitar 70 anak-anak Balita di Kampung Pitewi, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom.

Komandan Kompi (Danki) C Lettu Inf Samuel Lingga Simbolon yang turut serta mengaku sangat senang bisa berpartisipasi memberikan imunisasi kepada anak-anak. “Tadinya anak-anak tidak mau, karena bapak tentara yang kasih mereka pada mau minum obat tersebut”, ujar Kepala Puskesmas Pitewi Bpk. Andrianus Don Kopo. Autentikasi : Kapen Kostrad, Letkol Inf Heru Dwi Wahana

Baca juga:  Prajurit Batalyon Armed 13 Kostrad Padamkan Kebakaran Di Kabupaten Siak

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel