Skip to main content
Satgas Pamtas

Satgas Yonif 131 Bersama Warga Tanam 100 Pohon Pinang di Kampung Skofro Lama

Dibaca: 23 Oleh 07 Sep 2021Tidak ada komentar
Satgas Yonif 131 Bersama Warga Tanam 100 Pohon Pinang di Kampung Skofro Lama
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Personel Pos Skofro Satgas bersama warga menanam 100 pohon pinang di Kampung Skofro Lama Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Papua.

Mayor Inf Ahmad Muzani selaku Wadan Satgas dalam rilis tertulis Penerangan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs, Selasa (7/9/2021) mengatakan, pohon pinang yang ditanam tersebut merupakan bibit pinang unggul yang berasal dari Sumatera.

Satgas Yonif 131 Bersama Warga Tanam 100 Pohon Pinang di Kampung Skofro Lama

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kami (Satgas) terhadap kearifan lokal masyarakat Papua. Semoga kelak pinang-pinang tersebut dapat dimanfaatkan oleh warga Kampung Skofro Lama,” ujar Wadan Satgas.

Diungkapkannya lebih lanjut, sebelumnya bibit pinang disemai selama empat bulan di Pos Skofro, selanjutnya setelah tumbuh diberikan kepada warga dan ditanam di beberapa tempat di kampung tersebut, salah satunya di Gereja GKI Kampung Skofro lama.

Satgas Yonif 131 Bersama Warga Tanam 100 Pohon Pinang di Kampung Skofro Lama

Di tempat terpisah, Brian Alelo selaku Pendeta di Kampung Skofro Lama mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih atas penanaman pohon pinang tersebut. Menurutnya selain menghijaukan dan memperindah lingkungan kampung, keberadaan pohon-pohon pinang ini dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari warga kampung. (Dispenad)

Baca juga:  Tingkatkan Semangat Belajar, Satgas Yonif 512 Bagikan Tas dan Buku

Satgas Yonif 131 Bersama Warga Tanam 100 Pohon Pinang di Kampung Skofro Lama

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel