Skip to main content
Satgas Pamtas

Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Buku Tulis kepada SiswaSD Mini Perbatasan

Dibaca: 13 Oleh 25 Mei 2022Tidak ada komentar
Konsep Otomatis
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil id – Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY memberikan bantuan buku tulis ke SD Mini Desa Sei Beruang Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau Kalbar.

Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya, Rabu (25/05/2022).

Dijelaskan Dansatgas, pemberian buku tulis ini untuk memotivasi anak-anak supaya lebih giat lagi dalam belaja dan menimba ilmu pengetahuan terlebih mendekati ujian kenaikan kelas.

“Dengan djberikan bantuan buku-buku ini anak-anak bisa menjadi tambah cerdas dan bersemangat dan kelak bisa menjadi generasi penerus bangsa yang berprestasi di kemudian hari, ” ucapnya

Terpisah, Sutejo S.Pd selaku kepala sekolah SD Mini menyampaikan ungkapan terima kasih nya atas kepedulian Satgas bagi kelangsungan pendidikan di wilayah perbatasan terutama bagi siswa di sekolahnya.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan buku-buku ini dari bapak Satgas, semoga dengan bantuan ini bisa memotivasi anak didik kami lebih giat lagi dalam belajar untuk meraih kesuksesan yang akan datang ” pungkasnya. (Dispenad)

Baca juga:  Dukung Ketahanan Pangan, Satgas Yonif 403 Buat Kebun Sayur di Perbatasan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel