Skip to main content
Satgas Pamtas

Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Seragam Sekolah dan Alat Tulis Siswa di Perbatasan

Dibaca: 23 Oleh 13 Mei 2022Tidak ada komentar
Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Seragam Sekolah dan Alat Tulis Siswa di Perbatasan
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY memberikan bantuan baju seragam sekolah dan alat tulis di SDN 08 Desa Muakan Petinggi, Kecamatan Ketungau, Hulu Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat

Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya, Jumat (13/5/2022).

Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Seragam Sekolah dan Alat Tulis Siswa di Perbatasan

Dijelaskan Dansatgas, setelah libur sekolah dua pekan yang lalu setelah lebaran Idul Fitri 1443 H, siswa sekolah sudah aktif kembali kegiatan belajar di sekolah di SDN 08 wilayah Muakan Petinggi.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian kepada anak-anak SDN 08 serta pemberian baju sekolah ,tas dan alat tulis merupakan salah satu upaya dari Satgas untuk memotivasi anak untuk semangat untuk belajar dalam menuntut ilmu, ” ucapnya.

Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Seragam Sekolah dan Alat Tulis Siswa di Perbatasan

Terpisah, Nurmi S.Pd.selaku Kepala Sekolah SDN 08 menyampaikan, kedatangan personel Satgas ke sekolahnya dengan membagikan seragam dan alat tulis membuat anak-anak senang.

“Bantuan seragam sekolah dan alat tulis ini disambut suka cita anak didik kami, kami mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan dari bapak-bapak Satgas yang telah memberikan baju maupun alat tulis kepada anak-anak didik kami, ” pungkasnya.(Dispenad)

Baca juga:  Satgas Yonif 742/SWY Serbu Geraja Hati Kudus Yesus Laktutus Dalam Rangka HUT TNI Ke-78 dan Membagi Hadiah Pada Siswa-Siswi Perbatasan RI-RDTL

Satgas Yonif 144/JY Berikan Bantuan Seragam Sekolah dan Alat Tulis Siswa di Perbatasan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel