TNI AD – Jember. Motor pintar Si Mokos hebohkan pengunjung Alun-Alun Jember yang tengah menikmati suasana car free day, Minggu (5/11/2017).
Kehadiran Si Mokos sontak membuat ribuan pengunjung yang tengah menikmati suasana Alun-Alun Jember kaget. Pasalnya ini adalah kali pertamanya motor pintar tersebut hadir di car free day.
Tidak kalah dengan stan jajanan kuliner yang ada disepanjang Jl. PB Soedirman, Motor Si Mokos juga menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat sekitar. Hal ini terlihat dengan banyaknya pengunjung ketika anggota TNI itu membuka box belakang yang berisi buku-buku bacaan dan televisi flat 42 Inchi, bahkan sebelum dibuka pun orang-orang sudah mengerumuninya.
Salah anak bertanya kepada Serka Lasiman sebagai petugas motor Si Mokos. “Apa ini isinya Pak?,” tanyanya. “Ini isinya buku-buku bacaan yang boleh dibaca oleh adik-adik maupun orang tua,” jawab Serka Lasiman. Kemudian dikeluarkannya alas duduk, anak-anak maupun orang tua langsung menyerbu untuk membaca buku-buku bacaan yang ada dibawa oleh Serka Lasiman. Selain ada yang membaca, warga juga menonton film-film perjuangan dan alutsista TNI yang di putar di TV belakang motor Si Mokos.
Si Mokos adalah Sarana Interaksi Motor Komunikasi Sosial yang merupakan inovasi dari Kodam V/Brw dalam memantapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Motor ini sebagai uji coba terbaru yang berikan Kodam V/Brw 1 unit untuk setiap Kodim, untuk dimanfaatkan dalam rangka memberikan sarana baca dan belajar bagi masyarakat utamanya generasi muda.
“Ditengah kemajuan tehnologi saat ini ternyata masyarakat masih banyak yang membutuhkan saran baca yang asik dan nyaman seperti ini,” tegas Bu Dewi salah satu pengunjung saat ditanyakan tanggapannya terhadap hadirnya Si Mokos. Bahkan dirinya juga berharap agar Si Mokos ini hadir setiap Minggu di Alun-Alun Jember, atau keliling ke kampung-kampung.
Kehadiran motor Si Mokos yang hanya 2 jam di suasana car free day tersebut, benar-benar dimanfaatkan dengan baik oleh warga sebagai wahana baru yang sangat berharga, khususnya dalam menambah ilmu pengetahuan dan meningkatkan jiwa nasionalisme.
“Saya berterimakasih, ternyata masyarakat sangat membutuhkan sekali ruang baca yang seperti ini, karena dengan membaca seperti ini lain sekali susasananya dengan saat membaca di dalam rumah atau diruang baca tertutup, sungguh ini suasana yang diharapkan oleh masyarakat rupanya,” kata Dandim 0824 Jember Letkol Inf Rudianto.
Lebih lanjut Letkol Inf Rudianto menyampaikan bahwa harapan pimpinan sebenarnya ingin memenuhi seluruh kebutuhan masyarakat, namun karena keterbatasan anggaran Kodam V/Brw sehingga masing-masing Kodim hanya dapat satu unit. nantinya diharapkan kita dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah untuk membantu memperbanyak Si Mokos ini kalau memang dibutuhkan masyarakat Jember,” tegasnya.