Skip to main content
Kodam XIV Hasanuddin

Silaturrahmi dengan Para Tokoh Lintas Agama

Dibaca: 120 Oleh 23 Jul 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Sehubungan dengan masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri, Pangdam mengucapkan Selamat Idul Fitri 1436 Hijriah, Minal Aidzin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin, disertai harapan semoga dengan Idul Fitri ini, kita benar-benar kembali kepada fitrahnya sebagai insan yang telah terbebas dari belenggu dosa, demikian diungkapkan Pangdam VII/Wirabuana Mayjen TNI Bachtiar, S.IP.,M.AP pada acara silaturahmi dengan tokoh lintas agama se-Kota Makassar, Selasa (21/7) di Balai Pertemuan Wirabuana, Kodam VII/Wirabuana.

Selain itu, Pangdam menyampaikan informasi berkaitan kejadian yang terjadi di daerah yaitu pada tanggal 20 Juli 2015, di kota Bitung Manado telah terjadi gesekan horizontal yang menjurus ke arah isu SARA.

Disamping itu, menyikapi kejadian di atas, Pangdam mengajak kepada para tokoh lintas agama yang hadir dalam acara silaturahim agar;

Menjalankan ibadah sesuai dengan agama masing-masing dengan saling menghormati dan menghargai sehingga tercipta rasa persaudaraan sekaligus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Jangan mudah terprovokasi atas hal-hal yang berbau isu SARA. Hal ini penting guna tetap menjaga situasi daerah agar tetap aman dan damai.

Baca juga:  TNI dan Polri di Mamasa Turun ke Jalan

Tingkatkan silaturrahmi dan kerja sama yang baik antar sesama pemeluk agama untuk menciptakan rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

Dalam menyelesaikan suatu persoalan mengenai agama, tidak harus dengan cara kekerasan tetapi dilakukan dengan musyawarah untuk mencapai mufakat.

Ciptakan hubungan yang harmonis dan kerja sama yang baik antar umat beragama guna memantapkan rasa kekeluargaan dan persaudaraan dalam menjalankan ibadah sesuai agama masing-masing.

“Marilah kita selalu memohon semoga Allah Subhanahu Wata’ala, senantiasa memberikan rahmat, hidayah dan petunjuk serta bimbingan-Nya kepada kita sekalian didalam mejalankan aktifitas keagamaan sesuai dengan keyakinan masing – masing”, akhir Pangdam.

Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya, Gubernur Sulsel, para Pangkotama,Kapolda Sulselbar, Kasdam VII/Wirabuana, para Tokoh Lintas Agma, Irdam, para para Asisten, Perwira Ahli, Perwira LO, para Kabalak dan para Komandan Satuan, para Perwira dan segenap undangan lainnya. (Pendam7).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel