
Pembagian bingkisan lebaran merupakan tradisi rutin tahunan menjelang hari raya Idul Fitri oleh setiap pegawai baik negeri maupun swasta. Termasuk didalamnya intitusi TNI-Polri. Pemberian bingkisan di Pendam XVII/Cenderawasih dilaksanakan pada Senin 06 Juli 2015. Penyerahan dilaksanakan secara simbolis oleh Kapendam XVII/Cenderawasih Letnan Kolonel Inf Teguh Pudji Rahardjo kepada perwakilan anggota yang dilaksanakan pada saat apel khusus gabungan bertempat di Koridor Kantor Pendam.
Dalam sambutannya Kapendam menyampaikan bahwa pemberian bingkisan lebaran adalah bentuk perhatian dari Komando untuk membantu kesejahteraan anggota khususnya kesejahteraan menyongsong datangnya perayaan hari raya Idul Fitri 1436 H/2015 M. Semoga dengan pembagian bingkisan tersebut dapat bermanfaat untuk menambah kebutuhan lebaran seluruh anggota, paling tidak dapat meringankan beban kebutuhan seluruh anggota dan keluarga. Oleh karena itu semua ini harus disyukuri, karena belum tentu semua satuan menerima seperti apa yang diterima oleh anggota Pendam XVII/Cenderawasih serta dimanfaatkan sebaik-baiknya. Jangan dinilai dari besar kecilnya bingkisan, tetapi lihatlah ketulusan dan keikhlasan dari komando untuk membantu dan perhatiannya kepada seluruh anggota.
Kapendam juga menghimbau kepada seluruh prajurit agar dalam melaksanakan cuti lebaran selalu memperhatikan faktor keamanan baik keamanan materiil maupun personel.