Skip to main content
Berita Satuan

“Sowan” Kontingen Garuda ke Dubes LBBP RI untuk Lebanon

Dibaca: 65 Oleh 20 Jan 2014Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

 

Minggu, 19 Januari 2014 12:02:03 PUSPEN TNI (19/1),-  Komandan Kontingen Garuda, Kolonel Inf Adipati Karna dengan didampingi oleh Komandan Satgas (Dansatgas) Indobatt XXIII-H/UNIFIL Letkol Inf M.Asmi, Dansatgas FPC Mayor Inf Aulia Dwi, Dansatgas CIMIC Mayor Arm Syamsul B. dan beberapa staf terkait, Jumat (17/1) “sowan” ke Duta Besar (Dubes) Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Indonesia untuk Lebanon, Bapak Drs. Dimas Samoedra Rum,MBA.

Pada kunjungan perdana para Komandan beserta staf Kontingen Garuda (Konga) 2013 tersebut, Kolonel Adipati menyampaikan ucapan terima kasih atas berkenannya Bapak Samoedra Rum dalam menerima kunjungan di tengah-tengah kesibukan beliau sebagai Dubes RI untuk Lebanon.

“Koordinasi dan kerja sama yang baik sangat diperlukan antara Kontingen Garuda dengan pihak kedutaan besar RI sehingga akan memperlancar penugasan para prajurit TNI yang tengah bertugas sebagai pasukan perdamaian di Lebanon,” tutur Kolonel Adipati.

Para peacekeeper Indonesia yang beragama Islam, pada umumnya akan memiliki kesempatan untuk melaksanakan umrah ke tanah suci saat diberikan haknya untuk melaksanakan cuti.

Baca juga:  Kedapatan Bawa Ganja, Lima Pemuda Merauke Diamankan Satgas Yonif MR 411/PDW Kostrad

“Pihak kedutaan akan senantiasa siap membantu para prajurit TNI yang akan melaksanakan umrah maupun cuti nantinya,” ujar Bapak Dubes LBBP RI untuk Lebanon.

Sebelum meninggalkan kantor Kedutaan, Komandan Kontingen Garuda memberikan cinderamata berupa plakat kepada Bapak Dubes dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel