Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Tanamkan Bela Negara, Babinsa Yapen Barat Beri Penyuluhan Wasbang

Dibaca: 109 Oleh 04 Apr 2023Tidak ada komentar
Tanamkan Bela Negara, Babinsa Yapen Barat Beri Penyuluhan Wasbang
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Guna menanamkan semangat bela negara dan rasa cinta tanah air kepada seluruh pelajar SMK di wilayah binaannya, Serda Hames Rumakito, Babinsa Koramil 1709-04/Yapen Barat Kodim 1709/Yawa memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada para pelajar SMKN Kelautan Ansus di Kampung Yarori, Distrik Yapen Barat, Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua, Senin (3/4/2023).

Menurut Babinsa, Wasbang dapat menjadi modal bagi seluruh pemuda, khususnya generasi muda untuk menghadapi masa depan yang berkembang pesat, tanpa menghilangkan rasa gotong-royong maupun tekad mempertahankan keutuhan bangsanya.

“Memiliki rasa cinta tanah air dan jiwa bela negara demi menjaga keutuhan wilayah NKRI, bukan untuk tentara saja. Tapi sudah menjadi kewajiban kita semua sebagai warga negara untuk menjaga agar negara ini tetap menjadi satu persatuan dan kesatuan,” tegasnya.

Lewat kegiatan ini, diharapkan pelajar paham tentang Wasbang dan Bela Negara, sehingga mampu mempertahankan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara, melestarikan budaya dan adat istiadat, serta menjalankan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945 dalam kehidupan sehari-hari.

Baca juga:  Babinsa Masuk Dapur, Korem 173/PVB Bantu Sejahterakan Masyarakat

Theo Auparai, S.Pd, salah satu guru di SMK tersebut mengucapkan terima kasih kepada Babinsa atas materi yang diberikan.

“Semoga dengan bekal yang diberikan ini, menjadikan mereka sebagai anak-anak yang rela berjuang demi Negara dan Bangsa Indonesia ini,” tandasnya. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel