Skip to main content
Akademi Militer

Taruna/ Taruni Akmil Ziarah ke Taman Makam Pahlawan

Dibaca: 6 Oleh 22 Jan 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Dalam Rangka menyambut Hari Bhakti Taruna, Taruna/Taruni akmil  melaksanakan  kegiatan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Dharmo Giri Loyo Magelang 250 Taruna/Taruni, Taman Makam Pahlawan Gatot Subroto Ungaran 100 Taruna/Taruni,Taman Makam Pahlawan Plataran Kalasan 100 taruna/Taruni, Taman Makam Pahlawan Semaki Yogjakarta 100 Taruna / Taruni.

Rangkaian kegiatan ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan kemudian peletakan karangan bunga oleh masing – masing Ketua Rombongan di Taman Makam Pahlawan yang diakhiri dengan tabur bunga di atas Pusara Makam Pahlawan Kusuma Bangsa oleh seluruh peserta ziarah.

Adapun tema hari bhakti Taruna adalah “Dengan Memperingati Hari Bhakti Taruna Akademi Militer Kita Tingkatkan Semangat Patriotisme Taruna Sebagai Kader Pimpinan TNI Masa Depan Dalam Menjaga Dan Mempertahankan Keutuhan NKRI”.  Kegiatan ziarah dan tabur bunga tersebut adalah wujud penghargaan dari para generasi penerus bangsa kepada para pahlawan yang berjuang untuk membela bangsa dan negara.

Hari Bhakti Tauna kali ini bertujuan untuk menumbuhkan, menanamkan dan mewarisi  semangat, motivasi, kebanggaan akan perjuangan para Taruna dalam keikutsertaannya  mempertahankan kemerdekaan dari penjajahan kolonial  Belanda dan Jepang.

Baca juga:  Serba Serbi Peringatan HUT RI Ke-70 di Pancaarga Akmil

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel