Skip to main content
Kodam Jaya

Tes Jasmani Casis Dikreg Seskoad TA 2015

Dibaca: 17423 Oleh 09 Sep 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Seskoad adalah lembaga pendidikan tertinggi di lingkungan TNI AD yang bertugas mengembangkan kualitas Sumber Daya Manusia khususnya para Perwira Menengah TNI AD yang kelak menjadi calon pimpinan terbaik, terhormat dan disegani pada tingkatan menengah ke atas di lingkungan TNI AD. Menyadari betapa pentingnya menyiapkan kader-kader pimpinan TNI AD ke masa depan, maka pimpinan TNI AD selalu memberikan atensi dan memposisikan Seskoad untuk tetap berkualitas dalam menghasilkan calon-calon pimpinan TNI AD demi meningkatkan dan mengembangkan kualitas eksistensi TNI AD sebagai pengawal, penegak dan penyelamat kedaulatan, keutuhan dan keselamatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sebanyak 266 Calon siswa Dikreg Seskoad TA.2015 meliputi Jajaran Kodam Jaya dan areal service-1 Jakarta melaksanakan tes kesegaran Jasmani yang meliputi Kesamaptaan “A” yang meliputi Lari dengan jarak 3200 Meter dengan penilaian waktu yang ditempuh casis dalam jarak tersebut. Tes kesegaran Jasmani dilanjutkan dengan Kesamaptaan “B” dimulai dengan Pull Up, Sit Up dan Push Up dalam waktu 1 Menit serta Shuttle Run dengan kecepatan waktu yang diraih, tak hanya kegiatan tersebut yang dilaksanakan oleh para casis, melainkan para casis juga melaksanakan tes keterampilan renang dasar militer dengan jarak 50 meter. Bertempat di Makopassus, Cijantung Jakarta Timur. Senin (08/09).

Baca juga:  Wujud Syukur Hari Juang TNI AD ke 77, Danjen Kopassus Bersama Dandim 0510/Tigaraksa Bagikan Paket Sembako

Sebagai pendidikan tertinggi yang ada di TNI AD, maka Casis Seskoad harus dapat menampilkan yang terbaik dalam proses seleksi. Karena tuntutan kebijakan pimpinan TNI AD terhadap kualitas calon pimpinan yang menjadi keluaran Seskoad maka setiap Pamen TNI AD yang memenuhi syarat harus mempersiapkan dirinya dalam rangka seleksi memasuki pendidikan. Demikian juga para Pamen yang berhasil lulus dalam seleksi mengikuti pendidikan Seskoad harus terpanggil.

Diaharapkan para Pamen yang nantinya terpilih untuk mengikuti Dikreg Seskoad TA 2015 berupaya mengacu kepada smart system dengan kualitas terbaik, terhormat dan disegani, dengan makna terbaik berarti setiap kegiatan dikerjakan oleh personel-personel terbaik, prosedur yang benar, sehingga hasilnya pun diharapkan terbaik pula. terhormat berarti tidak hanya dikerjakan oleh personel terbaik secara intelektual, tapi lebih kepada moral dan etika keprajuritan, sehingga hasilnyapun secara moral dapat mengangkat nama baik dan martabat TNI AD, disegani berarti Pamen alumni Seskoad dituntut untuk mampu menampilkan performa terbaik dan terhormat di bidang pendidikan dan pengkajian secara berkesinambungan. Autentikasi : Kapendam Jaya Kolonel Inf Mukhtar S.I.P

Baca juga:  Lomba Tontangkas Ilmu Medan di Lapangan Brigif 1 PIK/JS

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel